Yamaha Keluarkan Motor Metic Terbaru New Mio M3 125

PT Surya Timur Sakti Jatim (STSJ) -main dealer Yamaha Jatim, tahun ini menargetkan penjualan 230 ribu unit atau naik 12 persen dari pencapaian 2014 lalu sebesar 205 ribu unit dengan memacu penjualan motor tipe matik maupun sport. ”Untuk merealisasikan kenaikan target penjualanYamaha pada 2015, kami selain merngenalkan matik baru yakni Yamaha New Mio M3 125 kepada publik, juga akan me-launching matik premium N-Max 150 cc bermesin fuel injection pada akhir Februari ini,” kata Agung Mundi, GM Sales & Marketing PT STSJ, disela gelaran Funxhibition New MioM3 125 di Royal Plaza, Sabtu (31/1) malam.

Yamaha Metic New Mio M3 125
Selain itu, pihak STSJ juga menunggu lampu hijau dari agen pemegang merek Yamaha, yakni PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), untuk merilis varian baru Soul GT yang mengadopsi teknologi mesin Blue Core. Blue Core saat ini baru diaplikasikan pada New Mio M3 125. Tidak berhenti sampai di sini, YIMM saat ini juga sedang meng-up date Yamaha Jupiter MX berkapasitas 135 cc menjadi 150 cc dengan nama baru Jupiter MX King dan program face list untuk tipe sport V-ixion, R15 dan R25 agar penampilannya lebih segar dan makin sporty.

Yamaha Metic New Mio M3 125
”Khusus dengan hadirnya New Mio M3 125 kami proyeksikan menyumbang sales 5000 unit perbulan atau 60.000 pertahun dan menyumbang 28 persen dari total target penjualan 2015 sebesar 230 ribu unit. Sedangkan kontribusi Soul GT dipatok 11 persen, GT 125 enam persen, motor sport (Byson, V-ixion, R15 dan R25) 35 persen, Vega RR tiga persen, Jupiter Z1 dua persen dan Jupiter MX satu persen,” terang Agung Mundi.

Yamaha Metic New Mio M3 125
Promotion Manager PT STSJ William Saputra menambahkan, Yamaha New Mio M3 125 dikenalkan kali pertama pada awak media pertengahan Desember 2014. Yamaha New Mio M3 125 selama sepekan sejak 25 Januari-1 Februari 2015 pun, tebar pesona kepada kawula muda di ajang Funxhibition Yamaha. Banyak promo yang disediakan Yamaha untuk pembelian selama pameran, seperti pembelian Yamaha New Mio M3 125 mendapatkan jaket eksklusif serta Buy Back Guarantee yaitu garansi harga jual tinggi dengan Yamaha beli 90 persen dari harga on the road (OTR) saat ini untuk 200 pembeli pertama. ”Garansi tersebut kami berikan karena kami percaya bahwa produk kami memiliki kualitas tinggi,” pungkasnya.

Yamaha Metic New Mio M3 125

Yamaha Metic New Mio M3 125

Yamaha Metic New Mio M3 125
Yamaha Keluarkan Motor Metic Terbaru New Mio M3 125

0 Response to "Yamaha Keluarkan Motor Metic Terbaru New Mio M3 125"

Post a Comment